Depok,(16/09)- Membangun masa pemuda Indonesia salah satunya adalah dengan pendidikan vokasi. Diharapkan dengan kemampuan ketrampilan, pemuda dapat mandiri dan atau menjadi tenaga siap pakai bagi dunia industri. Dengan demikian maka generasi emas Indonesia siap bersaing dengan dengan tenaga kerja dar luar di satu abad Indonesia. Namun untuk mengasah kemampuan ketrampilan, maka perlu adanya sarana pendidikan atau media pembelajaran berupa alat praktik. Selain itu sistem jaringan kerjasama juga diperlukan untuk saling melengkapi dan bertukar ilmu pengetahuan.
SMK Diponegoro Depok, yang berkompeten dalam membangun generasi melek teknologi menghibahkan masing-masing 2 (dua) unit sepeda motor untuk praktik kepada SMK Ma’arif 1 Sleman dan RSB Diponegoro. serah terima dilakukan di SMK Diponegoro Depok yang dihadiri Kepala Sekolah SMK Diponegoro Depok, Suwarno, ST, Kepala Kompetensi Keahlian (K3) Teknik dan Bisnis Sepeda Motor, Suyanto, S.Pd, Direktur Rumah Singgah dan Belajar (RSB) Diponegoro Slamet, SE, dan perwakilan dari SMK Ma’arif 1 Sleman.
Hibah ini bertujuan untuk mencapai kemajuan bersama bagi sekolah atau lembaga pendidikan terutama dilingkungan Ma’arif NU. Diharapkan dengan kerjasama tersebut, sekolah dapat maju bersama untuk kepentingan pendidikan nasional terutama pendidikan di lingkungan Ma’arif NU.
SMK Diponegoro Depok sendiri juga beberapa kali memberikan hibah kepada sekolah-sekolah yang membutuhkan. Sebelumnya, pada tanggal 19 Mei 2020 SMK Diponegoro Depok juga memberikan hibah peralatan praktik Tata Busana berupa 2 (dua) buah mesin jahit kepada SMK Ma’arif Ngawen Gunung Kidul. (RmT)